Sya'ir Kalbu | Kholili Nulis

Sya'ir Kalbu

“Sya’ir Kalbu”

Wahai Jiwa,,
Tahukah engkau dimana Fikir-mu berada?
Terkoyak bagai bangkai yang dimakan oleh singa kelaparan
Terhempas bagai buih,
Setelah tertiupnya oleh angin dipesisir

Wahai Jiwa,,
Tahukah  engkau diciptakan untuk apa?
Bukan-kah kau tahu, apa makna sebenarnya penciptaan mu?
Khalifah yang kau sandang setelah Baligh mu.

Wahai Jiwa,,
Bukan kah engkau tahu Al-Qur’an diturunkan untuk apa?

Sebagai petunjuk dikala kau dalam kesesatan,
Dalam kesukaran, dalam kehampaan, rasa kehancuran,
Dari segala masalah yang engkau risaukan,
Lalu kenapa engkau enggan atau seperti memungkirinya,
Bahkan engkau terkadang malah membencinya

Wahai Jiwa,
Memohon ampunlah kepada Allah
Karena Dia-lah yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang

Wahai Jiwa, cukup-lah Allah bagimu
Wahai Jiwa, cukup-lah Al-Qur’an sebagai petunjuk mu
Wahai Jiwa, cukuplah Nabi Muhammad sebagai Suri Tauladan

Setelah itu kembal lah kepada Allah
Tak ada tempat lagi bagimu berlindung,
Berteduh, serta memohon kasih sayang
Hanyalah Allah tempat mu kembali
Dengan segala suka duka dirimu

Kholili - Jur-Bar, 2017

Belum ada Komentar untuk "Sya'ir Kalbu | Kholili Nulis"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel